Modifikasi Minimalis New Honda Vario 150, Ada Part Premium Disematkan !

Otofery.com – Pabrikan sayap mengepak merupakan penguasa market share hingga saat ini, pabrikan lain pun tak mampu mendekati market share AHM di tanah air. Matic merupakan penyumbang terbesar bagi AHM, Honda Beat Series adalah matic paling laris dan Vario Series berada di urutan selanjutnya.

Meski secara populasi kalah dari Honda Beat series, namun populasi Vario series tak kalah banyak. Bahkan sama seperti Honda Beat yang keberadaan nya gampang di temui, Honda Vario series pun sama saja. Banyak populasi maka banyak ragam kondisi yang ditemui, salah satu nya New Vario 150 berikut ini.


Tak harus cacingan bila modifikasi matic dek rata seperti Vario, tentunya ada modifikasi lain yang sangat oke digunakan untuk harian, seperti yang di upload oleh akun instagram @varionation.

New Honda Vario 150 sekilas tak terlalu banyak modifikasi yang disematkan, paling terlihat adalah bagian livery yang diganti dengan livery custom, namun bila sudah dicermati terdapat beberapa ubahan. Bahkan ada part premium yang disematkan, berikut spesifikasi modifikasi nya

  • Garnis body depan
  • Handle rem Brembo
  • Kaliper rem Brembo
  • Steering dumper RGS
  • Knalpot aftermarket
  • Double Cakram
  • New Livery
  • Ban depan - belakang upgrade
  • Shock belakang aftermarket
  • Velg repaint

Seperti ini hasil modifikasi nya







Entah berapa biaya modifikasi yang dihabiskan oleh pengguna New Vario 150 diatas, akun instagram @varionation tak menjelaskan mengenai hal tersebut. Meski begitu mungkin modifikasi pada New Honda Vario 150 diatas bisa dijadikan inspirasi modifikasi bagi anda pengguna Honda Vario. Semoga berguna

Contact :

Email : Feryahmad5@gmail.com
Twitter : @ahmadfery1
Instagram : @Fery_ahmad_15
Facebook : Auto Fery

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Modifikasi Minimalis New Honda Vario 150, Ada Part Premium Disematkan !"

Posting Komentar