Pada HDC (Honda Dream Cup) Seri 1 Cimahi,Team Yang Di Bina Oleh DAM Borong Podium

Trio pebalap Sidrap Honda Daya KYT Nissin IRC Trijaya dominasi podium HDC-2, Afridza Syah (tengah), Mario S.A (Kiri), dan Agung Didu (Kanan).



Otofery.com - Pada serie pembuka gelaran HDC 2017 (Honda Dream Cup) yang diadakan di Sirkuit Brigif 15 Kujang II Cimahi,pada hari Minggu tanggal 16 April 2017 lalu,team balap yg di bina oleh PT Daya Adicipta Motora (DAM) tampil memuaskan setelah borong podium di beberapa kelas yg di lombakan pada gelaran Honda Dream Cup 2017.

Di tahun 2017 pada gelaran balap OMR (one make race) mengusung tema “Satu Hati Raih Impian” ini mengadakan 8 kelas yang disertakan.Pada kelas Honda Bebek 150cc Tune Up Seeded (HDC-1), Fitriansyah Kete dari tim Sidrap Honda Daya KYT Nissin IRC Trijaya start di posisi ke 6 berhasil finish di posisi terdepan pada race 1 dengan catatan waktu terbaik 55.608 detik.


Fitriansyah Kete juara pertama di kelas HDC-1 race 1, Honda Dream Cup 2017 di Sirkuit Brigif Cimahi, Minggu (16/4).


Gak hanya Fitriansyah Kete yg berhasil raih kemenangan,rekan satu tim Fitriansyah Kete yang ikut race pada kelas Pemula yaitu Afridza Syah dan Mario SA berhasil raih podium tertinggi pada kelas Honda Dream Cup 2. Kemenangan yg di raih oleh Afridza Syah pada kelas Honda Bebek 150cc Tune Up untuk Pemula (HDC-2) balapan 1 juga dilengkapi dua pembalap tim Sidrap Honda Daya KYT Nissin IRC Trijaya yg lain nya yakni Mario S.A serta Agung Didu yang berhasil finish diurutan kedua serta ketiga.Sementara pada race ke 2, Mario S.A finish di posisi terdepan yg diikuti Reza Hanum yang join di Honda Daya KYT FDR Showa RCB GG Golden berada di urutan kedua,serta Agung Didu berada di tempat ke 3.


Mario S.A podium pertama di kelas HDC-3 dan HDC-2 race 2.


“Ini menjadi awal yang baik bagi saya serta team buat menambah motivasi di race berikutnya. Team kami berhasil dominasi podium pada kelas HDC-2. Persaingan sangat sengit sejak awal race,strategi yang di jalankan oleh team untungnya sangat lancar,” ujar Afridza Syah.

Sementara itu, Mario S.A yang raih podium pertama di kelas Honda Bebek 150cc Standar Pemula – U16 (HDC-3) berkata, “Saya sangat berusaha untuk bersabar tidak terlalu ngotot pada balapan ini,sebab saya tahu Honda Sonic yang saya pakai semakin panas semakin kencang.Pada kelas HDC-3, saya coba untuk terus ikuti Herjun dari tim Astra Motor Racing Team Jogjakarta serta cari dimana kelemahannya sampai saat memasuki last lap di 4 tikungan terakhir saya overtake dan berhasil finish di urutan paling depan.”


Afridza Syah finish di urutan pertama kelas HDC-2 race 1 dan HDC-5.


Afridza Syah juga berhasil naik podium tertinggi pada kelas Honda Bebek 125cc Tune Up Pemula (HDC-5) dengan catatan waktu tercepat 57.700 detik,yang diikuti oleh Decky AL pembalap binaan Honda Rekor Ohlins  KYT IRC AHRS Oei dan Idris Bustomi dari team MPM Honda Shakespeare 45 Daytona FDR KYT di urutan kedua serta ketiga pada kelas HDC-5.

“Kami sangat berharap prestasi yang sudah diraih bisa terus dipertahankan. Dengan semangat Satu HATI, para pembalap bisa meraih prestasi membanggakan gak hanya di gelaran HDC tapi juga di ajang balap lain nya seperti Kejurnas MotorPrix dan Indospeed Race Series (IRS) dan dapat meraih mimpi mereka di gelaran race yang lebih tinggi hingga bisa harumkan nama Jawa Barat,” Kata Lerri Gunawan General Manager Sales, Marketing, dan Logistic DAM.





Contact :

Email : Feryahmad5@gmail.com
Twitter : @ahmadfery1
Instagram : @Fery_ahmad_15
Facebook : Auto Fery

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Pada HDC (Honda Dream Cup) Seri 1 Cimahi,Team Yang Di Bina Oleh DAM Borong Podium "

Posting Komentar